MEDAN – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Sumut, Nawal Lubis jalin MoU (kerjasama-red) dengan Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Sumut Rosna Nurlaily Siregar dalam bidang pendidikan, pelatihan, pemasaran, pemodalan dan promosi penguasaan wanita Sumut di rumah dinas Gubsu, Selasa 6 September 2022.
Nawal mengharapkan sinergi seluruh pihak terkait untuk membangun perekonomian Sumut.
“Ayo manfaatkan momentum ini untuk meningkatkan perekonomian masyarakat terdongkrak,”sebutnya.
Menurut Nawal, pengusaha perempuan sangat luar biasa dalam mendukung perekonomian di Indonesia, khususnya di Sumatera Utara. Diharapkan, dapat memanfaatkan teknologi digital untuk memasarkan produk.
Nawal menceritakan, pengalaman suksesnya menjual produk secara digital. Ia berhasil menjual berbagai produk hasil kerajinan Sumut pada pameran daring tersebut hingga Rp1,5 miliar.
Untuk itu, Nawal mengharapkan IWAPI terus bersinar. Karena, IWAPI merupakan salah satu bagian pilar pembangunan Indonesia.
Ketua DPP IWAPI Nita Yudi mengapresiasikan kerjasama yang dilakukan IWPi Sumut dengan Dekranasda Sumut. Ia berharap, sinergi tersebut dapat meningkatkan perekonomian daerah. (ind)